Friday, October 20, 2017

Ini Rahasia Kehebatan Kamera Google Pixel 2

Ini Rahasia Kehebatan Kamera Google Pixel 2
Ini Rahasia Kehebatan Kamera Google Pixel 2
Infoseputargadget - Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL merupakan smartphone dengan kamera terbaik versi DxOMark. Rahasia kemampuan kamera ponsel ini ternyata tidak hanya terletak pada sensor dan lensa yang digunakan. Google diketahui telah menyematkan chip atau SoC khusus yang bertugas untuk mengolah gambar dan foto.

Chip atau SoC misterius inilah yang memiliki andil besar mengolah hasil jepretan kamera Pixel 2 menjadi yang terbaik di kelasnya. Chip tersebut terdiri dari sebuah prosesor ARM Cortex-A53, octa-core IPU (Image Processing Unit), dan beberapa komponen lainnya. Inilah rahasia kemampuan kamera Pixel 2 series.

Seperti yang kita ketahui, smartphone flagship Google Pixel 2 mengandalkan kamera belakang berkekuatan 12,3 megapiksel dengan sensor Dual Pixel Sony IMX362 berukuran 1/2.5 inci 1.4um piksel aperture f/1.8 dilengkapi fitur OIS, phase-detection, laser autofokus lengkap dengan dual-tone LED flash. Tak hanya itu, Pixel 2 mengusung kamera depan dengan resolusi 8 megapiksel fixed focus dengan sensor BSI 1/3.2 inci 1.4um piksel untuk foto selfie.




Ini Rahasia Kehebatan Kamera Google Pixel 2
Ini Rahasia Kehebatan Kamera Google Pixel 2
Google Pixel 2 ini dilengkapi layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel berteknologi panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) yang mampu menghasilkan tampilan yang tajam, serta dilindungi oleh Gorilla Glass 5. Ponsel Pixel 2 ini menggunakan sistem operasi Android 8.0 Oreo dengan jaminan update langsung dari Google.

Sektor dapur pacu, Google Pixel 2 menawarkan kinerja yang tinggi di kelasnya dengan mengandalkan dukungan chipset Qualcomm Snapdragon 835 yang mengusung octa-core Kryo 280 64-bit yang terdiri dari quad-core 2,45GHz dan quad-core berkecepatan 2GHz didukung RAM 4GB, serta diperkuat dengan grafis mumpuni dari Adreno 540.

Kelebihan Google Pixel 2 adalah dilengkapi dengan fitur squeeze edge seperti pada HTC U11 dan didukung dua buah speaker stereo yang menghadap ke depan. Ponsel ini tahan air dan debu dengan sertifikat IP67 dan dibekali baterai berkapasitas 2700mAh.


Sumber : sidomi

No comments:

Post a Comment