Tuesday, September 26, 2017

Gionee M7 dengan Layar FullVision Diperkenalkan

Gionee M7 dengan Layar FullVision Diperkenalkan
Gionee M7 dengan Layar FullVision Diperkenalkan
Infoseputargadget - Gionee M7 secara resmi telah diperkenalkan dan membidik pasar menengah premium. Keunggulan utama smartphone ini adalah dibekali dengan layar FullVision dengan aspek rasio 18:9. Tak hanya itu. Gionee M7 menjadi smartphone pertama yang ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P30. Harga Gionee M7 adalah $422 atau sekitar Rp 5,6 juta.

Smartphone menengah premium Gionee M7 dipersenjatai dengan layar sentuh FullView cukup besar, yakni 6 inci dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching) yang mengusung resolusi full HD 1080 x 2160 piksel dengan kerapatan mencapai 403 piksel per inci. Sayangnya, tak disebutkan adanya lapisan antigores pada ponsel ini. Gionee M7 menggunakan sistem operasi Android 7.0 Nougat dengan balutan antarmuka Amigo OS khas vendor tersebut.

Performa Gionee M7 cukup bersaing di kelasnya karena ditenagai oleh chipset MediaTek Helio P30 yang mengusung prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang terdiri dari quad-core berkecepatan 2,3GHz dan quad-core dengan kecepatan 1,4GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 6GB dan didukung oleh pengolah grafis mumpuni dari Mali-G71 MP2, seperti yang dilansir dari GSM Arena (25/09/2017).




Gionee M7 dengan Layar FullVision Diperkenalkan
Gionee M7 dengan Layar FullVision Diperkenalkan
Kemampuan kamera Gionee M7 ini cukup menarik dengan dibekali dua buah kamera belakang dengan resolusi 16 megapiksel + 5 megapiksel dengan sensor BSI yang didukung phase-detection autofokus lengkap dengan dual-tone LED flash. Smartphone ini dibekali dengan kamera depan dengan resolusi 8 megapiksel dengan sensor BSI untuk foto selfie. Sayangnya, masih belum diketahui berapa kapasitas baterai ponsel ini.

Ponsel cerdas Gionee M7 ini dibekali memori internal berkapasitas 64GB yang didukung hadirnya slot microSD untuk ekspansi memori eksternal hingga maksimal 256GB. Konektivitas Gionee M7 ini cukup lengkap dengan dukungan sensor sidik jari, 4G LTE cat 4, 3G HSPA, WiFi, Bluetooth, GPS/GLONASS, dual SIM, dan port USB Type-C.


Sumber : sidomi

No comments:

Post a Comment